Pada akhir semester 4 lalu, Ratih Purwasari merasa galau. Mahasiswi jurusan Pendidikan Agama Islam UIN Syarif Hidayatullah Jakarta itu harus menyiapkan uang untuk biaya semester berikutnya, sementara orangtuanya sedang ditimpa masalah keuangan. Adanya informasi seleksi beasiswa Social Trust Fund (STF) UIN Jakarta tidak dilewatkannya. Segera saja ia mendaftar kendati persaingannya ketat. “Jika lolos alhamdulillah kalau pun tidak ya aku berjuang di tempat lain,” ujarnya.

Ratih harap-harap cemas. Pasalnya pendaftar beasiswa STF UIN Jakarta mencapai seratusan mahasiswa yang hampir semuanya memenuhi kriteria berprestasi dan kurang mampu. Padahal yang dipilih STF UIN Jakarta untuk semester ganjil tahun ajaran 2019/2020 hanya 16 mahasiswa, dengan total dana bantuan senilai Rp 32.920.000.

Setelah melewati seleksi, kabar gembira itu tiba. Ratih terpilih menjadi penerima beasiswa STF UIN Jakarta bersama 15 mahasiswa lainnya. Merasa bangga, Ratih pun pun segera menghubungi ibudanya, “aku segera kabari umi aku, beliau juga senang dan berharap akan dipermudah sampai aku lulus nanti. Singkatnya aku bersyukur dan senang sekali,” ujarnya.

Pada Kamis, 15 Agustus 2019 lalu, seluruh penerima beasiswa hadir di Kantor Lembaga Sosial dan Kemanusiaan Social Trust Fund UIN Jakarta. Dalam kesempatan itu Direktur STF UIN Jakarta Dr. Amelia Fauzia menyampaikan tanggung jawab sosial mahasiswa penerima beasiswa, di antaranya menjadi relawan (volunteer) pada setiap kegiatan sosial dan kemanusiaan STF UIN Jakarta.

Menurutnya Dr. Amelia Fauzia, menjadi penerima beasiswa STF UIN Jakarta juga berarti menjalankan amanah dari para donatur untuk dapat belajar dengan serius dan bersungguh-sungguh. “Dari kebaikan itulah kami ingin para penerima beasiswa STF bersedia meneruskan kebaikan ini dengan menjadi volunteer. Di sini kalian akan banyak belajar softskill, hardskill dan memiliki banyak pengalaman dalam kegiatan sosial kemanusian. Maka manfaatkan betul kesempatan yang berharga ini,” Dr. Amelia Fauzia memaparkan.

Ratih tidak menyangka ada manfaat lain yang diterimanya dari STF UIN Jakarta selain biaya kuliah. Ternyata STF UIN Jakarta juga mengadakan beragam pelatihan seperti pelatihan volunteer, pelatihan jurnalistik, belajar TOEFL, belajar penggalangan dana, dan turut serta dalam event organizer (EO) “Awalnya aku ngga banyak mikir ketika daftar beasiswa STF feedback apa yang akan diberikan STF, aku cuma berniat untuk daftar,” ujarnya.

Kesan senada juga disampaikan Nailul Asma, mahasiswa semester 5 penerima beasiswa STF UIN Jakarta dari Fakultas Ilmu Dakwah dan Komunikasi jurusan Pengembangan Masyarakat Islam. “Yang paling berharga dari beassiswa ini adalah kami mendapatkan pengalaman berorganisasi di STF,” tutur mahasiswa yang akrab disapa Ilul itu.

Penyerahan beasiswa dilakukan oleh Direktur STF UIN Jakarta Dr. Amelia Fauzia, MA juga turut disaksikan Wakil Direktur STF UIN Jakarta Muhammad Zuhdi, Ph.D dan Manager Beasiswa STF UIN Jakarta Elvi Fetrina, M.IT.

Meskipun masih banyak mahasiswa yang masih membutuhkan bantuan biaya kelanjutan studi, STF UIN Jakarta semester ini baru bisa memberikan bantuan kepada 16 mahasiswa. Oleh karena itu, jika para dermawan ingin mengulurkan bantuan biaya pendidikan melalui STF UIN Jakarta dapat disalurkan melalui rekening:

Donasi Atas Nama:
Lembaga Social Trust Fund UIN Jakarta
• Bank BNI: 0265 536 255

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here