Kegiatan mudik lebaran menjadi moment penting bagi setiap orang khususnya  mahasiswa yang merantau untuk kuliah di UIN Jakarta. Bagi yang memiliki keterbatasan finansial, mudik adalah kegiatan yang tak diprioritaskan melihat mahalnya ongkos untuk pulang kampung sesaat sebelum hari Lebaran.

Salah satu mahasiswa Jurusan Pengembangan Masyarakat Islam (PMI) UIN Jakarta Nailul Asma bercerita karena mahalnya ongkos mudik membuat ia berniat tidak pulang kampung tahun ini. Namun, saat ia mendapat informasi bahwa STF UIN Jakarta mengadakan mudik gratis membuat Nailul bahagia.      

Pada Rabu 29 Mei 2019, berlangsung acara Pelepasan Peserta Mudik Gratis STF UIN Jakarta. Acara tersebut dihadiri oleh Wakil Rektor Bidang Kemahasiswaan Prof. Dr. Masri Mansoer, M.A. dan Warek Bidang Kerjasama dan Pengembangan Lembaga Prof Dr. Andi M. Faisal Bakti, M.A.Dr. Amelia Fauzia, M.A selaku Direktur STF UIN Jakarta, Dr. M. Zuhdi, Ph.D Wakil Direktur STF UIN Jakarta, Ketua Milad UIN Prof. Dr. Lily Soraya Eka Putri, M.Env.Stud. 

Wakil Rektor Bidang Kemahasiswaan Prof. Dr. Masri Mansoer, M.A. mengucapkan terima kasih kepada STF UIN Jakarta yang telah menghadirkan program ini dan kepada para donatur. Program ini semoga ke depannya jangkauannya lebih luas, dan untuk para mahasiswa mudik gratis, STF ini menjadi salah satu lembaga atau wadah yang cocok untuk berderma menebar kebaikan.

“Program yang sangat positif dan sangat perlu didukung oleh semua civitas akademik UIN Jakarta,” ungkapnya.

Kemudian, sambutan juga diberikan oleh Direktur STF UIN Jakarta Dr. Amelia Fauzia,M.A mengatakan mudik gratis ini sudah dilakukan STF UIN Jakarta yang ke tiga kali, artinya tiga tahun beruntun STF UIN Jakarta konsisten dalam memberikan hal terbaik kepada para mahasiswa rantau yang terkendala secara finansial.

“Mudik gratis tahun 2019 ini banyak peserta karena memang tujuan mudik diperluas menjadi Makasar, Lampung dan Surabaya.  Kali ini menggunakan dua mode transportasi yaitu bus dan kapal laut,” ungkapnya.

Adapun jumlah Peserta adalah 79 peserta yang terdiri dari beragam jurusan dan fakultas yang ada di UIN Jakarta. Kategorinya yaitu Bus Lampung 16 peserta, Bus Surabaya 10 Peserta, Kapal Laut Makassar 29 Peserta, dan Kapal Laut Surabaya 24 Peserta.

Mudik Gratis Mahasiswa Rantau STF UIN Jakarta 2019 dalam rangka Milad UIN ke 62 disponsori oleh: PT. Perusahaan Pengelolaan Aset, PT. IndonesiaRe, dan PT. Rajawali Nusantara Indonesia.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here